Pengadilan Agama Labuha

Kultum Sore PA Labuha : Berikan Kasih Sayang dan Hormati Orang Tua Kita

Musholla Al-Amin Pengadilan Agama Labuha (PA Labuha) mengadakan kegiatan Shalat Ashar berjamaah (22/11/2023). Analis Perkara Peradilan PA Labuha Bapak Arga Sumarga bertindak sebagai penceramah. Tema kuliah tujuh menit yang dibawakan oleh Analis Perkara Peradilan PA Labuha ini adalah Berbuat Baik Kepada Orang Tua.

Analis Perkara Peradilan PA Labuha menyampaikan bahwa kita diwajibkan untuk menjaga perasaan orang tua, memberikan kasih sayang, dan menghormati mereka sepanjang hidup kita, bahkan kita dilarang mengucapkan kata “ah” atau membentak mereka, sekalipun dalam situasi yang sulit.

Bapak yang telah mengemban tugas selama 3 tahun ini melanjutkan bahwa Rasulullah SAW. bersabda “Tidak masuk surga seseorang yang durhaka kepada kedua orang tua”. ( HR Imam Ahmad).

Kemudian Bapak Arga menutup dengan mengingatkan agar kita senantiasa berkomitmen untuk selalu berbuat baik kepada orang tua kita, mendengarkan mereka, memberikan perhatian, dan menghormati mereka sepanjang waktu.

Tinggalkan komentar